• STRATEGY, HUMAN, ENTREPRENEURSHIP, ECONOMICS (SHEE)

    VISI

    “Menjadi kelompok keahlian yang mampu mengembangkan keilmuan melalui hasil – hasil penelitian di bidang Strategy, Human Capital, Entrepreneurship, Economics serta menghasilkan SDM berilmu beretika, berintegritas, berorientasi pada riset (pengembangan ilmu) yang mampu mengaplikasikan ilmunya di masyarakat dan organisasi dalam lingkup global”

  • STRATEGY, HUMAN, ENTREPRENEURSHIP, ECONOMICS (SHEE)

    MISI

    Pendidikan: Mengembangkan atmosfer akademik serta keilmuan melalui hasil – hasil penelitian, sehingga terjadi peningkatan kualitas pengajaran.

    Penelitian: Membangun dan mengembangkan roadmap penelitian Strategy, Human Capital, Entrepreneurship, Economics yang disesuaikan dengan perkembangan zaman (adaptif).

    Pengabdian Masyarakat: Mengaplikasikan pengetahuan dan hasil – hasil penelitian bidang strategy, human capital, entrepreneurship, economics kepada masyarakat dan organisasi.

    SAMBUTAN KETUA KELOMPOK KEAHLIAN

    Salam HEI!

    Harmony, Excellent, Integrity

    Selamat datang di website KK Strategic, Entrepreneur, Economic (KK SEE) Fakultas ekonomi dan Bisnis Telkom University. KK SHEE dibentuk sejak akhir tahun 2013. KK SEE terdiri dari 4 kelompok keahlian anatara lain: Startup and Small Business Development (SSBD), Strategic Management And Decision Making (SMDM), Economic And Policy Study (EPS), Human Capital and Talent Development (HCTD).

    Website ini akan menginformasikan terkait kegiatan Tri Dharma perguruan tinggi yang dilakukan oleh para dosen yang berada di dalam KK SHEE. Khususnya terkait kegiatan penelitian termasuk di dalamnya roadmap penelitian dosen dan kelompok keahlian serta bidang kepakaran untuk setiap dosen. Termasuk juga kegiatan pengabdian masyarakat yang di lakukan oleh dosen – dosen baik secara mandiri ataupun kelompok yang di kelola oleh Fakultas, universitas maupun eksternal.

    Besar harapan kami website ini dapat membawa banyak manfaat, mempertemukan antara para dosen, peneliti, mahasiswa, alumni, komunitas, industri, dan masyarakat. Dan dapat membawa dampak besar untuk kemajuan ilmu pengetahun dan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

    Our Program
    Our Member